satualas.com – Ide bisnis modal kecil apakah bisa dan memungkinkan? Jawabannya bisa. Dan apakah bisnis itu selalu membutuhkan modal yang sangat besar? Jawabannya tentu saja tidak. Tapi tidak benar juga jika ada anggapan bisa dijalankan tanpa adanya modal. Yang benar adalah bisnis itu bisa dimulai tanpa modal yang besar alias dengan modal kecil saja. Dari modal yang kecil itulah, Anda bisa mendapatkan keuntungan yang sangat besar.
Bahkan beberapa diantaranya bisa dijalankan dari rumah saja hanya bermodalkan gawai atau gadget yang dimiliki serta kuota internet. Selain itu, tidak mengganggu aktivitas utama Anda seperti bekerja atau kuliah. Pokoknya benar-benar sebuah ide bisnis modal kecil yang memungkinkan Anda untuk untung banyak.
Daftar Ide Bisnis Modal Kecil Yang Menjanjikan Dan Menguntungkan
Jika Anda ingin berbisnis tapi belum punya banyak modal, coba jalankan beberapa peluang usaha ide bisnis modal kecil berikut ini:
1. Dropship
Bisnis dropship modalnya benar-benar kecil karena hanya membutuhkan laptop/smartphone dan juga kuota internet. Selain itu, bisnis yang satu ini bisa dijalankan dari mana saja. Bagi Anda yang belum tau, bisnis dropship adalah menjual barang produsen kepada supplier tapi tanpa perlu stok. Jadi ibaratnya, dropshipper ini hanya sebagai perantara saja.
2. Afiliasi
Sama halnya bisnis dropship, bisnis afiliasi juga tidak membutuhkan modal besar. Bahkan hanya bermodalkan HP android saja dan kuota internet yang cukup, Anda sudah bisa berbisnis afiliasi. Orang yang melakukan bisnis afiliasi disebut dengan afiliator.
Cara kerja afiliator adalah dengan mempromosikan produk/jasa/layanan melalui tautan referal supaya orang lain mengklik dan melakukan pembelian melalui link tersebut, nantinya bila ada yang melakukan pembelian maka Anda berhak mendapatkan komisi.
3. Jasa Titip
Jika Anda sedang berkunjung ke suatu daerah yang kebetulan di sana ada banyak oleh-oleh yang bisa dibawa, tidak ada salahnya untuk membuka jasa titip atau yang juga dikenal dengan sebutan jastip.
Jadi Anda membelikan terlebih dahulu barang untuk orang yang melakukan menginginkan jastip. Nantinya, orang tersebut haruslah mengganti biaya yang sudah Anda keluarkan dan tentunya ditambah keuntungannya.
Sebagai contoh, barang yang Anda beli harganya Rp 200.000. Bisa diganti dengan uang Rp 300.000 atau Rp 350.000, yang sudah diperhitungkan dengan ongkos kirimnya. Untuk budget, bisa disesuaikan dengan yang Anda miliki saat ini. Jika pesanan sudah melebihi budget yang Anda punya, maka bisa distop.
4. Jasa Setrika Kiloan
Untuk membuka usaha laundry memang membutuhkan modal yang sangat besar, karena Anda harus menyediakan mesin cuci, setrika, dan banyak barang yang lainnya. Jika Anda belum punya modal untuk itu, cobalah untuk membuka jasa setrika kiloan terlebih dahulu.
Ide bisnis modal kecil yang satu ini cuma membutuhkan alat setrika, parfum laundry, pelicin, plastik, meja, timbangan tanpa harus memiliki mesin cuci. Sampai saat ini bisnis ini selalu dibutuhkan karena tidak semua orang memiliki waktu untuk menyetrika pakaiannya sendiri.
Selain itu, ada juga yang memang malas menyetrika. Jadi, peluang usaha ini tetap menjanjikan dan menghasilkan keuntungan yang cukup besar.
5. Kursus Online
Mungkin jika kursus offline masih membutuhkan lebih banyak modal, salah satunya untuk membeli bensin. Sebagai solusinya, cobalah untuk membuka kursus online yang artinya Anda mengajar secara online dari mana saja, termasuk itu dari rumah. Bisnis kursus online hasilnya semakin tinggi, jika memang Anda sangat ahli dalam bidang yang diajarkan itu. Orang lain pasti tidak sungkan membayar Anda dengan bayaran yang sangat tinggi.
Nah itulah dia berbagai ide bisnis modal kecil yang dapat Anda jalankan. Sudah terbukti, tanpa modal besar meraih kesuksesan besar dalam berbisnis bukanlah angan-angan semata.